Ilutrasi tampak Emas Antam. Foto : ist Viralterkini.id, Jakarta – Harga emas yang diperdagangkan di Pegadaian tercatat mengalami kenaikan serentak pada perdagangan hari ini. Berdasarkan data yang dikutip dari laman resmi Sahabat Pegadaian, Selasa (6/1), dua produk emas populer yakni Galeri24 dan UBS sama-sama menunjukkan lonjakan harga yang cukup signifikan.
Harga jual emas Galeri24 tercatat naik dari sebelumnya Rp2.522.000 menjadi Rp2.556.000 per gram. Kenaikan ini setara Rp34.000 per gram dibandingkan harga sebelumnya.
Sementara itu, emas UBS mengalami kenaikan yang lebih tinggi. Harga emas UBS kini dibanderol Rp2.612.000 per gram, naik Rp53.000 dari harga sebelumnya yang berada di angka Rp2.559.000 per gram.
Untuk ketersediaan ukuran, emas Galeri24 dijual dalam berbagai pilihan kuantitas mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram atau setara 1 kilogram. Adapun emas UBS tersedia dengan ukuran mulai dari 0,5 gram hingga 500 gram.
Kenaikan harga emas ini sejalan dengan tren penguatan harga logam mulia yang kerap dipengaruhi oleh kondisi pasar global serta meningkatnya minat masyarakat terhadap emas sebagai instrumen investasi yang aman. (ma)
Berikut daftar lengkap harga emas masing-masing produk:
Harga emas UBS:
- Harga emas UBS 0,5 gram: Rp1.412.000
- Harga emas UBS 1 gram: Rp2.612.000
- Harga emas UBS 2 gram: Rp5.183.000
- Harga emas UBS 5 gram: Rp12.807.000
- Harga emas UBS 10 gram: Rp25.479.000
- Harga emas UBS 25 gram: Rp63.572.000
– Harga emas UBS 50 gram: Rp126.882.000
- Harga emas UBS 100 gram: Rp253.663.000
- Harga emas UBS 250 gram: Rp633.972.000
- Harga emas UBS 500 gram: Rp1.266.455.000
Harga emas Galeri24 :
- Harga emas Galeri24 0,5 gram: Rp1.341.000
- Harga emas Galeri24 1 gram: Rp2.556.000.
- Harga emas Galeri24 2 gram: Rp5.035.000
- Harga emas Galeri24 5 gram: Rp12.496.000
- Harga emas Galeri24 10 gram: Rp24.924.000
- Harga emas Galeri24 25 gram: Rp62.159.000
- Harga emas Galeri24 50 gram: Rp124.218.000
- Harga emas Galeri24 100 gram: Rp248.313.000
- Harga emas Galeri24 250 gram: Rp619.256.000
- Harga emas Galeri24 500 gram: Rp1.238.512.000
- Harga emas Galeri24 1.000 gram: Rp2.477.023.000.
Tidak ada komentar