Viralterkini.id, Jakarta – PT Indosat Tbk. (ISAT) atau lebih dikenal dengan Ooredoo Hutchison atau IOH merupakan perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia.
Saat ini PT Indosat Tbk tengah mendorong pemerataan internet guna mendukung program pemerintah dalam hal pemerataan jaringan dan kualitas internet di Indonesia. Dimana PT Indosat Tbk berupaya menghadirkan jaringan data yang saat ini sedang difokuskan ke Wilayah Timur Indonesia.
Wilayah Timur Indonesia menjadi kawasan yang nantinya turut menikmati manfaat dari pemerataan internet yang saat ini difokuskan oleh PT Indosat Tbk.
Sejalan dengan komitmen tersebut, SVP Head of Corporate Communication Indosat Ooredoo Hutchison Steven Saerang mengungkapkan bahwa PT Indosat Tbk akan terus berkomitmen dalam mendukung program pemerintah guna pemerataan internet dan tentunya perusahaan ini juga berharap adanya dukungan dari pemerintah bagi industri telekomunikasi agar penggelaran jaringan dapat lebih luas dan lebih optimal.
“fokus kami adalah untuk mendukung program pemerintah tapi dengan harapan kami mendapatkan juga dukungan dari pemerintah untuk mempercepat penyelenggaraan layanan telekomunikasi dan industri yang sehat.” Kata Steven.
Sebelumnya dikabarkan bahwa PT Indosat Tbk saat ini tengah menargetkan Rp12 Triliun guna membangun infrastruktur yang dimana hampir 80% dari nilai tersebut sudah diserap untuk pembangunan di wilayah timur Indonesia.
“ini akan terus bergerak sampai tahun depan kami akan terus invest untuk mendukung pemerataan di daerah Timur Indonesia.” Ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengungkapkan salah satu prioritas di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ini adalah pemerataan akses internet di seluruh Tanah Air, termasuk daerah Tertinggal, Terluar, dan Terdepan (3T).
Dalam program jangka pendek Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), Meutya menyasar akan menyasar pergelaran 4G di selain daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (non-3T).
“Pergelaran infrastruktur dan peningkatan kualitas layanan 4G yang lebih merata bersama penyelenggara seluler di wilayah non-3T,” ujar Meutya saat Rapat Kerja bersama Komisi I DPR di Gedung Nusantara II DPR, Jakarta, Selasa (5/11). Dikutip dari Detik. (bc)
Tidak ada komentar