Viralterkini.id, Jakarta – FIFA akan mencoret Timnas Bahrain dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia jika tetap menolak main di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 25 Maret 2025. Seperti diketahui, FIFA dan AFC resmi menolak permintaan Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA) untuk memindahkan pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain dari Indonesia.
Alasan utama permintaan tersebut adalah kekhawatiran mengenai keamanan tim Bahrain saat bermain di SUGBK. Kekhawatiran Bahrain akan reaksi negatif dari suporter Indonesia, terutama di media sosial, pasca insiden pertandingan sebelumnya di kandang Bahrain.
Sanksi tegas itu kemungkinan diterapkan FIFA karena dinilai melanggar aturan. Sama seperti ketika Indonesia menolak main di kandang Israel di Kualifikasi Piala Dunia 1958 Zona Asia-Afrika.
Dalam pernyataan resmi mereka, BFA menyatakan, “Asosiasi akan mengirimkan permintaan untuk memindahkan lokasi pertandingan untuk menjaga keamanan tim Bahrain, karena keamanan adalah prioritas utama kami.”
Permintaan Bahrain tidak lepas dari sorotan netizen Indonesia, terutama setelah laga Indonesia vs Bahrain di Stadion Nasional Bahrain pada 10 Oktober 2024 karena keputusan wasit Ahmed Al Kaf yang dianggap berat sebelah membuat netizen Indonesia merasa kecewa ketika Timnas Garuda kebobolan gol di menit-menit akhir.
Menurut dokumen regulasi Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dirilis FIFA, setiap tim yang mengundurkan diri setelah kompetisi dimulai akan dikenakan denda. Regulasi FIFA mencantumkan bahwa laga yang dibatalkan atau tidak dimainkan hanya bisa terjadi dalam kondisi force majeure yang diakui FIFA.
“Pertandingan yang tidak dimainkan atau dibatalkan dapat menyebabkan pengenaan tindakan disipliner terhadap asosiasi anggota peserta,” tulis FIFA dalam regulasi tersebut.
Jika Bahrain tetap bersikeras untuk tidak bermain di Indonesia, FIFA memiliki hak untuk mencoret mereka dari kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dalam situasi ini, jika FIFA mencoret Bahrain, hal tersebut bisa menjadi keuntungan bagi Timnas Garuda. Indonesia akan mendapatkan tiga poin otomatis yang sangat penting dalam upaya mereka lolos ke Piala Dunia 2026.
Ini adalah momen yang bisa menjadi titik balik bagi sepak bola Indonesia untuk menunjukkan kemajuan di pentas internasional. Permintaan Bahrain untuk memindahkan pertandingan dari Indonesia menimbulkan banyak perdebatan. (ma)
Tidak ada komentar