x Pulau Seribu Asri

Bang Doel Pastikan Strategi untuk Menang Adalah Kebahagiaa

waktu baca 1 menit
Selasa, 10 Sep 2024 03:18 270 M Ary K

ViralTerkini.id, JAKARTA – Bakal calon wakil gubernur DKI Jakarta Rano Karno atau biasa disapa ‘Bang Doel’ mengatakan bahwa Pilkada DKI Jakarta 2024 harus membawa kebahagiaan bagi masyarakat.

Jadi tidak heran, terang dia, bila pihaknya memilih Lies Hartono atau Cak Lontong sebagai Ketua Tim Pemenangan Mas Pram-Bang Doel agar ‘Jakarta Menyala’.

“Makanya itu kita pilih ketuanya itu yang ‘gendeng’ Cak Lontong, supaya apa? Supaya kita happy, kita mau bahagia. Artinya apa? Kita enggak mau terperangkap dengan titik jenuh,” kata Rano, Senin (9/9/2024).

“Maaf-maaf nih, mungkin kita jenuh tapi ini udah jadi kalender nasional yang harus kita jalankan karena itu kita berbahagia, bersenang-senang, tapi bukan berarti becanda enggak , serius,” ujarnya.

Oleh karenanya Bang Doel memastikan bila sudah mendapat nomor urut, maka dirinya bersama Mas Pram akan melakukan kampanye riang gembira dengan target kemenangan.

“Yang ingin kita capai menang itu dalam kebahagiaan, kalaupun kalah juga kalah dalam kebahagiaan. Itu filosofi yang Pramono Anung mau dan saya jga mau seperti itu,” imbuhnya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

16 hours ago
17 hours ago
18 hours ago
18 hours ago
19 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!