Selebrasi Garudayaksa FC setelah menjebol gawang PSMS di Stadion Pakansari Bogor, Minggu (25/01). Foto : Garudayaksa FC Viralterkini.id, Bogor – Garudayaksa FC akhirnya kembali ke jalur kemenangan usai menundukkan PSMS Medan dengan skor 2-1 pada laga lanjutan Pegadaian Championship yang digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (25/01).
Pada pertandingan tersebut, tim tamu PSMS Medan sempat unggul lebih dulu melalui gol Felipe Cadenazzi pada menit ke-70. Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama setelah Garudayaksa FC bangkit dan membalikkan keadaan lewat gol Everton Nascimento De Mendonica pada menit ke-79 serta gol penentu kemenangan yang dicetak Taufik Hidayat di menit ke-90.
Hasil ini membuat Garudayaksa FC tetap bertahan di papan atas klasemen sementara Grup 1 dengan koleksi 33 poin, sekaligus mengakhiri puasa tiga poin dalam beberapa laga terakhir.
Pelatih Garudayaksa FC, Khamid Mulyono, mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangan tersebut. Ia memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh pemain yang dinilai tampil maksimal, khususnya pada babak kedua.
“Syukur alhamdulillah hari ini setelah kita puasa tiga poin, akhirnya kita bisa meraih kemenangan. Saya apresiasi seluruh pemain yang sudah bekerja keras, terutama di babak kedua,” ujar Khamid seusai laga.
Senada dengan sang pelatih, pemain Garudayaksa FC, Arapenta, juga bersyukur atas hasil positif tersebut. Ia berharap kemenangan ini menjadi awal kebangkitan tim untuk terus berada di jalur juara.
“Alhamdulillah kita bisa dapat tiga poin dan kembali ke jalur kemenangan. Semoga ke depannya kita bisa terus menang dan bertahan di peringkat satu. Ini berkat kerja keras semua elemen, mulai dari pemain, pelatih, ofisial, hingga staf,” ucapnya.
Khamid Mulyono menilai kunci kemenangan timnya terletak pada perubahan strategi di babak kedua, terutama di lini tengah. Menurutnya, Garudayaksa sempat kesulitan keluar dari tekanan PSMS pada babak pertama.
“Di babak kedua kita melakukan perubahan, terutama di posisi gelandang. Alhamdulillah pemain bisa menjalankan tugas dengan baik, kita menciptakan banyak peluang dan akhirnya tercipta gol. Motivasi pemain hari ini juga sangat tinggi karena tidak ingin kalah,” jelasnya.
Meski meraih kemenangan, Khamid mengakui permainan timnya masih terlihat monoton dalam beberapa laga terakhir. Hal tersebut menjadi pekerjaan rumah bagi jajaran pelatih dan pemain untuk terus melakukan perbaikan.
“Memang di beberapa pertandingan terakhir permainan kita masih monoton. Ini menjadi PR bagi staf pelatih dan pemain. Kita harus memperbaiki kekurangan dan kelemahan yang ada. Kehadiran pemain baru seperti Arapenta, Sidin Saimima, dan Resky Dwi diharapkan bisa menambah motivasi tim untuk menembus Liga 1,” tambahnya.
Terkait evaluasi tim, Khamid menegaskan bahwa dirinya siap menerima segala konsekuensi sebagai pelatih profesional apabila hasil yang diraih tidak sesuai harapan manajemen.
Selain itu, Garudayaksa FC juga masih berencana menambah kekuatan tim. Khamid mengonfirmasi bahwa timnya masih memiliki kuota dua pemain asing yang segera bergabung.
“Kita masih punya kuota dua pemain asing dan alhamdulillah sudah kita dapat. Satu sudah tiba di sini dan satu lagi menyusul besok. Untuk namanya akan segera kita umumkan, yang jelas mereka adalah wajah baru di sepak bola Indonesia,” pungkasnya. (ma)
Tidak ada komentar