Pembalap Marc Marquez menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Jumat (27/6). Foto : ist Viralterkini.id, Jakarta – Pembalap Marc Marquez menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Jumat (27/6). Marquez mencatatkan waktu terbaik 1 menit 32,216 detik.
Jalannya sesi, Fabio Di Giannantonio memimpin di sesi awal FP1. Sedangkan Marc Marquez berada di posisi ketiga pembalap tercepat.
Marquez kemudian mengalami crash saat berada di tikungan 15 Sirkuit Assen. Ia sempat melihat-lihat tangan kirinya usai jatuh.
Lalu posisi pembalap tercepat diambil alih Maverick Vinales saat FP1 berjalan sembilan menit. Ia diikuti Fabio Diggia dan Jack Miller.
Kemudian Francesco Bagnaia bisa melesat ke posisi pertama saat FP1 berjalan 15 menit. Ia menggeser posisi Vinales sebagai pembalap dengan catatan waktu tercepat.
Bagnaia masih berada di posisi teratas saat FP1 tersisa 22 menit. Sementara Marquez belum kembali ke lintasan usai terjatuh.
Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo mengambil alih posisi teratas mendekati akhir FP1. Namun, posisi teratas berganti setelah Marco Bezzecchi mengukir waktu tercepat.
Posisi pembalap tercepat kemudian diambil oleh Marquez saat FP1 tersisa 10 menit. The Baby Alien diikuti oleh Bagnaia dan Bezzecchi.
Marquez berhasil mempertahankan posisi sebagai pembalap tercepat hingga berakhirnya FP1 MotoGP Belanda. Ia diikuti oleh Vinales dan Bezzechi. (ma)
Berikut hasil FP1 MotoGP Belanda:
1. Marc Marquez 1 menit 32,216 detik
2. Maverick Vinales +0,313
3. Marco Bezzecchi +0,354
4. Francesco Bagnaia +0,393
5. Fabio Diggia +0,673
6. Fabio Quartararo +0,740
7. Alex Marquez +0,899
8. Johann Zarco +0,928
9. Fermin Aldeguer +0,933
10. Alex Rins +0,935. ils/I-1
Tidak ada komentar