Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto.Foto : Viralterkini.id/MAK Viralterkini.id, Jakarta – Euforia kemenangan masih menyelimuti Indonesia Arena usai Tim Nasional Futsal Indonesia meraih poin penuh pada laga pembuka AFC Futsal Asian Cup 2026. Kemenangan telak 5-0 atas Korea Selatan menjadi sinyal kuat kesiapan Skuad Garuda bersaing di Grup A, sekaligus modal berharga jelang laga krusial menghadapi Kirgizstan, Kamis (29/1/2026) pukul 19.00 WIB.
Penampilan impresif ditunjukkan Indonesia sejak menit awal. Strategi High Intensity Ball Work racikan pelatih Hector Souto berjalan efektif dan membuat Korea Selatan kesulitan mengembangkan permainan. Lima gol tanpa balas yang dicetak Mochammad Iqbal Rahmattulah (dua gol), Rio Pangestu, Israr Megantara, dan Reza Gunawan menjadi bukti tajamnya lini serang Merah Putih.
Meski demikian, Hector Souto menegaskan anak asuhnya tidak boleh terlena dengan kemenangan besar tersebut. Menurutnya, tantangan sesungguhnya justru akan datang pada laga kedua.
Indonesia akan menghadapi Kirgizstan, yang dijuluki “The Snow Leopards”, tim yang datang dengan motivasi tinggi setelah menelan kekalahan 2-4 dari Irak di laga perdana. Kondisi tersebut membuat Kirgizstan dipastikan tampil habis-habisan demi menjaga asa lolos ke fase berikutnya.
“Lawan yang baru kalah biasanya jauh lebih berbahaya karena mereka bermain tanpa beban dan dengan motivasi tinggi,” ujar Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto.
Laga ini diprediksi menjadi duel dua filosofi permainan yang berbeda. Kirgizstan, yang berada di peringkat 40-an dunia, dikenal dengan gaya bermain pragmatis, disiplin, serta mengandalkan postur tubuh yang kokoh. Sementara itu, Indonesia akan kembali mengandalkan kecepatan, intensitas tinggi, dan kreativitas pemain.
Hector juga menekankan pentingnya peran suporter sebagai “pemain ke-6” di laga tersebut. Ia menilai atmosfer luar biasa di Indonesia Arena pada laga pembuka menjadi salah satu faktor penting di balik kemenangan besar atas Korea Selatan.
“Kemenangan besar di hari pembuka tak lepas dari gemuruh ribuan suporter yang memadati Indonesia Arena,” kata Hector.
Ia pun mengajak seluruh pecinta futsal Tanah Air untuk kembali memadati tribun dan memberi dukungan penuh saat menghadapi Kirgizstan.
“Ini bukan sekadar menonton pertandingan, tapi menjadi bagian dari sejarah untuk mengantarkan Timnas Futsal Indonesia melangkah lebih jauh, bahkan menuju pentas dunia,” pungkasnya. (ma)
Tidak ada komentar