x Pulau Seribu Asri

PSG Bantai Inter Milan 5-0 di Final Liga Champions

waktu baca 3 menit
Minggu, 1 Jun 2025 06:53 182 M Ary K

Viralterkini.id, MUNICH – Paris Saint-Germain mencetak sejarah dengan meraih gelar Liga Champions perdana mereka usai membantai Inter Milan 5-0 di final yang berlangsung di Allianz Arena, Munich, Minggu (1/6) dini hari WIB. Penampilan dominan skuad muda asuhan Luis Enrique ditandai dengan dua gol dari remaja 19 tahun, Desire Doue.

PSG langsung unggul cepat pada menit ke-12 lewat gol Achraf Hakimi setelah menerima umpan matang dari Doue. Pemain muda itu kemudian menggandakan keunggulan delapan menit berselang lewat sepakan yang sempat membentur bek Inter Federico Dimarco sebelum masuk ke gawang Yann Sommer.

Doue kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-63 setelah memanfaatkan kerja sama apik antara Ousmane Dembele dan Vitinha. Khvicha Kvaratskhelia menambah derita Inter lewat gol keempat di menit ke-73, sebelum pemain pengganti Senny Mayulu—yang juga berusia 19 tahun—menggenapkan kemenangan lewat gol di menit ke-86.

Skor 5-0 ini menjadi kemenangan terbesar dalam sejarah partai final Liga Champions dan Piala Eropa yang telah berlangsung selama 70 tahun. PSG juga menjadi tim pertama yang mampu mencetak lima gol di final sejak Benfica melakukannya pada tahun 1962.

“Kemenangan ini berarti segalanya. Ini adalah impian kami yang jadi kenyataan. Tapi ini bukan hasil dari sulap. Saya senang kami bisa melakukannya dengan cara seperti ini,” ujar gelandang PSG, Vitinha.

Kesuksesan ini menjadi puncak dari proyek ambisius PSG yang telah digulirkan sejak diambil alih investor asal Qatar lebih dari satu dekade lalu. Mereka sebelumnya pernah mencapai final pada 2020 namun kalah dari Bayern Munich.

PSG kini menjadi klub Prancis kedua yang mampu menjuarai Liga Champions, menyusul jejak Marseille pada 1993—yang juga menang di final di Munich. Bagi pelatih Luis Enrique, ini adalah gelar keduanya di ajang ini setelah sebelumnya berjaya bersama Barcelona pada tahun 2015.

“Sejak awal musim lalu, target kami memang membuat sejarah. Saya merasa memiliki koneksi yang sangat kuat dengan para pemain dan fans,” ujar Luis Enrique kepada Canal Plus.

Di sisi lain, Inter Milan harus menelan pil pahit setelah kembali gagal di final Liga Champions. Ini adalah kekalahan kedua mereka dalam tiga musim terakhir di partai puncak kompetisi Eropa. Tim asuhan Simone Inzaghi itu juga gagal mempertahankan gelar Serie A yang direbut Napoli.

“PSG pantas menang. Kami sangat kecewa. Sebagai pelatih, saya bangga dengan perjalanan musim ini, tapi hasil malam ini tidak memuaskan,” ucap Inzaghi usai laga. “Kami memang tak membawa pulang trofi musim ini, tapi saya tetap bangga pada tim ini.”

Inter praktis tak berkutik sepanjang pertandingan. Peluang terbaik mereka hanya datang dari sundulan Marcus Thuram yang melebar di babak pertama. Sementara lini belakang mereka kocar-kacir dihantam kecepatan dan kombinasi pemain muda PSG.

Skuad muda PSG musim ini memang tampil impresif. Sejak kepergian Kylian Mbappe, Luis Enrique meracik tim penuh talenta muda yang terbukti mampu berbicara banyak di level tertinggi. Selain meraih gelar Liga Champions, PSG juga menutup musim dengan torehan gelar Ligue 1 dan Coupe de France—treble winner pertama mereka sepanjang sejarah klub. (ma)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

13 hours ago
14 hours ago
16 hours ago
16 hours ago
16 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!