x Pulau Seribu Asri

Milomir Seslija Puji Penampilan Anak Asuhnya Saat Menang Atas Persik Kediri dan Berharap Performa Positif Masih Berlanjut

waktu baca 3 menit
Minggu, 25 Feb 2024 15:58 242 M Ary K

Viralterkini.id, Solo – Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, memberikan apresiasi kepada para pemainnya yang tampil dengan baik ketika menghadapi Persik Kediri dalam lanjutan pekan ke-25 kompetisi Liga 1 2023/2024. Bermain di kandang mereka sendiri, yaitu Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (24/2/2024), Persis Solo berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 melawan Persik Kediri..

Dalam pertandingan tersebut, Persis Solo menunjukkan performa yang sangat baik dan disiplin, yang terbukti dengan terciptanya dua gol. Gol pertama dicetak oleh pemain muda, Althaf Indie, pada menit ke-8, sementara satu gol lagi berasal dari pemain asing, yakni Moussa Sidibe, pada menit ke-42.

Sementara itu, satu-satunya gol dari Persik Kediri terjadi pada menit ke-24 dan dicetak oleh Flavio Silva. Tentunya kemenangan Persis Solo ini menjadi pertanda baik untuk melanjutkan tren positif dalam meraih kemenangan dalam kompetisi Liga 1 2023/2024.

Pada pertandingan melawan Persik Kediri yang berhasil dimenangkan oleh Persis Solo, Milomir Seslija memberikan pujian terhadap penampilan cemerlang dari pemain muda Persis Solo, yaitu Althaf Indie. Pemain berusia 21 tahun tersebut mampu mencetak satu gol dan memberikan satu assist dalam pertandingan, berkontribusi besar terhadap kemenangan Laskar Sambernyawa.

“Ini adalah laga yang luar biasa. Kita memang main 0-0 di babak kedua, tapi ini adalah salah satu laga terbaik Persis. “

“Terima kasih anak muda Althaf yang bisa cetak 1 gol dan 1 assist. Situasi di pertandingan memang sudah disiapkan pada latihan,” kata Milomir Seslija dikutip dari laman PT LIB.

Milomir Seslija menyatakan bahwa dalam pertandingan tersebut, para pemainnya tampil dengan performa yang sangat memuaskan. Pelatih yang akrab disapa Milo itu juga sangat gembira melihat kreativitas anak asuhnya dan berharap hal tersebut dapat kembali ditunjukkan dalam pertandingan selanjutnya.

“Ini memang kita tanamkan bahwa semua pemain harus menunjukkan kemampuan terbaiknya di lapangan.”

“Kita harus persiapkan diri lagi menatap laga berikutnya.” ujar Milomir Seslija.

Dalam pertandingan melawan Persik Kediri, Persis Solo mungkin kalah dalam statistik penguasaan bola 41:59 dibandingkan Persik Kediri. Meskipun begitu, bagi pelatih asal Bosnia tersebut, hal ini tidak menjadi masalah karena yang terpenting adalah meraih kemenangan dalam pertandingan.

“Penguasaan bola tidak menjamin kita memenangkan laga. Persik buktinya bisa kita pancing naik keluar. “

“Jadi walau lawan bisa menguasai bola 90 persen sekalipun, tidak masalah kalau kita bisa mencetak gol,” tutup pelatih yang akrab disapa Milo.

Dengan kemenangan tersebut, Laskar Sambernyawa berhasil melanjutkan tren positif kemenangan. Sebelumnya, dalam dua pertandingan sebelumnya, anak asuh pelatih Milomir Seslija berhasil meraih kemenangan 3-2 saat melawan Madura United FC di kandang dan bermain imbang 2-2 melawan Persib di Bandung.

Dalam menghadapi sisa sembilan pertandingan Liga 1 2023/2024, pelatih Milomir Seslija berkeinginan untuk terus mempertahankan tren kemenangan yang positif. Ia menyadari bahwa meraih kemenangan dalam setiap pertandingan dapat meningkatkan posisi Persis Solo dalam klasemen Liga 1 2023/2024.

Saat ini Persis Solo berada pada peringkat ke-11 dengan 42 poin dalam klasemen sementara Liga 1 2023/2024. Pertandingan selanjutnya Ramadhan Sananta dkk akan melawan Bali United pada Kamis ( 29/02/2024) pukul 19:00 WIB. (sat)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

12 hours ago
13 hours ago
14 hours ago
14 hours ago
14 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!