Ketua Umum KONI, Marciano Norman. Foto : Ist Viralterkini.id, Jakarta – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) mengharapkan kepengurusan baru PBSI mampu mengembalikan prestasi bulu tangkis Indonesia. Fadil Imran selaku ketua umum PBSI yang baru dituntut untuk meningkatkan pencapaian bulu tangkis Indonesia.
“Besar harapan saya kepada Fadil agar prestasi bulu tangkis Indonesia meningkat. Bulu tangkis selalu membuat Indonesia bangga karena atlet-atletnya,” ujar Ketua Umum KONI, Marciano Norman.
Prestasi bulu tangkis Indonesia terus menurun setidaknya dalam dua tahun terakhir. Indonesia bahkan sempat tanpa meraih satu medali pun pada ajang Asian Games 2022 Hangzhou. Tradisi emas juga terputus diOlimpiade Paris 2024.
Ketua Umum PBSI Fadil Imran mengungkapkan ambisinya mengulangi sukses bulu tangkis dalam Olimpiade dengan mentransformasi PBSI. PBSI kini menggandeng konsultan olahraga Dayalima untuk memberikan masukan strategis mengenai struktur organisasi, tugas pokok organisasi, indikator kinerja utamadan asesmen atlet.
Dayalima melakukan riset olahraga terhadap beberapa negara dengan prestasi bulu tangkis baik. Fadil meyakini tata kelola yang baik di PBSI memberikan efek domino, terutama pada produktivitas melaksanakan program kerja dan prestasi yang lebih baik.
Kabid Binpres PBSI, Ricky Soebagdja memasang target realistis pada awal tahun 2025 mendatang. Pebulu tangkis Merah Putih akan bertanding di tiga turnamen BWF World Tour pada Januari mendatang: Malaysia Open (Super 1000), India Open (Super 750), dan Indonesia Masters (Super 500).
Dari segi persiapan, Ricky mengatakan pebulu tangkis Indonesia mempunyai waktu yang cukup untuk meraih gelar juara lebih banyak di Indonesia Masters 2025. Tahun lalu, bulu tangkis Indonesia mengawali tahun 2024 hanya dengan meraih satu gelar juara di tiga turnamen sepanjang bulan Januari. (ma)
Tidak ada komentar