x Pulau Seribu Asri

Pemprov Papua Tengah Gaspol Digitalisasi Pendidikan, Ratusan Pelajar Dibekali Laptop

waktu baca 2 menit
Kamis, 22 Jan 2026 14:30 56 Arthur

Viralterkini.id, Nabire – Guna mempercepat transformasi digital di sektor pendidikan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Tengah melalui Dinas Pendidikan menyalurkan bantuan ratusan unit laptop kepada pelajar tingkat menengah.

Penyerahan bantuan tersebut dilakukan langsung oleh Gubernur Papua Tengah Meki Nawipa di Kantor Gubernur Papua Tengah, Nabire, Rabu (21/1/2026).

Dalam sambutannya, Meki Nawipa menegaskan bahwa akses terhadap teknologi kini telah menjadi kebutuhan dasar dalam proses belajar mengajar di era modern.

“Saya memberikan apresiasi kepada Dinas Pendidikan Papua Tengah yang telah merealisasikan program ini. Ini juga merupakan bagian dari janji saya pada September lalu untuk membagikan laptop kepada para pelajar,” ujar Meki.

Ia menjelaskan, pembagian laptop tidak hanya dilakukan di Nabire, tetapi juga akan menjangkau pelajar di seluruh kabupaten di Provinsi Papua Tengah.

“Kami sudah menyerahkan laptop untuk tingkat SMA dan SMK. Selanjutnya akan menyusul untuk tingkat SD. Saat ini ada 200 unit laptop yang dibagikan. Saya berharap laptop ini benar-benar digunakan untuk tugas sekolah dan menunjang masa depan para pelajar,” jelasnya.

Rasa bahagia dan haru turut dirasakan salah satu penerima bantuan, Novita Kedepa. Ia mengaku bersyukur atas perhatian pemerintah daerah terhadap dunia pendidikan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Papua Tengah. Laptop ini akan kami gunakan sebaik-baiknya untuk belajar,” ujar Novita.

Kegiatan penyerahan bantuan tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Papua Tengah Deinas Geley, Penjabat Sekretaris Daerah Papua Tengah, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Papua Tengah, serta para Kepala Dinas Pendidikan kabupaten. (**)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

12 hours ago
13 hours ago
14 hours ago
15 hours ago
15 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!