Kredit Foto: Kumparan/Deva Rahmawati Viralterkini.id – Belanja online kini menjadi bagian dari keseharian masyarakat. Banyak orang memilih cara ini karena praktis, cepat, dan efisien. Cukup membuka ponsel, konsumen bisa langsung membeli berbagai kebutuhan tanpa harus keluar rumah.
Namun, kemudahan tersebut juga menuntut kecermatan. Tanpa strategi yang tepat, konsumen justru berisiko mendapatkan produk palsu, harga tidak kompetitif, atau layanan yang mengecewakan. Karena itu, konsumen perlu menerapkan cara belanja online yang cerdas agar memperoleh produk berkualitas dengan harga terbaik.
Sebagai konsumen, memilih produk orisinal memberi banyak keuntungan. Produk asli menjamin kualitas, keamanan, serta menghargai hak pencipta dan pemilik merek. Oleh karena itu, konsumen perlu berbelanja melalui kanal yang memiliki sistem verifikasi ketat.
LazMall hadir sebagai kanal belanja di platform Lazada yang secara khusus menawarkan produk terkurasi dan dijamin keasliannya. Melalui LazMall, konsumen bisa menemukan berbagai produk dari kategori fesyen, kecantikan, elektronik, hingga kebutuhan ibu dan anak serta rumah tangga dari brand-brand ternama.
Untuk menjaga kualitas, LazMall memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan dan machine learning. Teknologi ini membantu pemilik brand memantau dan menindak listing yang melanggar ketentuan. Selain itu, LazMall juga menerapkan proses seleksi dan verifikasi penjual secara ketat sehingga konsumen mendapatkan produk dengan standar kualitas terbaik.
“Kami memahami kondisi ekonomi yang menantang membuat konsumen harus semakin cermat mengelola keuangan. Karena itu, dengan ribuan brand dan distributor terverifikasi di LazMall, kami memastikan seluruh produk yang dijual 100 persen orisinal. LazMall kami posisikan sebagai destinasi utama bagi smart shopper Indonesia,” ujar Head of Business Growth & Operations Lazada Indonesia, Amelia Tediarjo.
Di sisi lain, LazMall juga berperan memperluas akses pasar bagi brand lokal. Melalui berbagai kampanye, termasuk Lazada 9.9 Mega Brands Sale, LazMall mendorong pertumbuhan ekosistem ekonomi digital nasional.
Selain memilih kanal terpercaya, konsumen juga perlu memanfaatkan promo dan voucher secara cermat. Sebelum menyelesaikan pembayaran, konsumen sebaiknya selalu mengecek penawaran diskon, potongan harga, dan voucher yang tersedia.
Dalam rangka Lazada 9.9 Mega Brands Sale, Lazada menghadirkan berbagai promo menarik yang berlangsung pada 8 September pukul 20.00 WIB hingga 11 September 2025. Konsumen bisa menikmati diskon hingga 90 persen, ditambah voucher belanja dengan total nilai mencapai Rp990.000.
Tak hanya itu, Lazada juga menyediakan fasilitas gratis ongkos kirim serta layanan Priority Delivery agar pesanan tiba lebih cepat dan tepat waktu. Kampanye ini turut memberikan perhatian khusus pada produk lokal yang tersedia di LazMall sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku usaha dalam negeri.
Untuk menambah pengalaman belanja, Lazada juga menghadirkan situs interaktif Keciduk Lazada pada 6–9 September 2025. Melalui situs tersebut, konsumen bisa mengikuti berbagai permainan, termasuk tantangan tebak harga pada 8–9 September pukul 08.00 dan 20.00 WIB, dengan total hadiah ratusan juta rupiah.
“Melalui kampanye 9.9, kami ingin membantu konsumen memenuhi kebutuhan dengan harga lebih hemat tanpa mengorbankan kualitas. Kami merancang promo dan layanan pengiriman yang andal agar konsumen bisa berbelanja secara cerdas, efisien, dan nyaman,” tambah Amelia.
Konsumen dapat mengunjungi LazMall selama periode kampanye 8–11 September 2025 untuk menemukan berbagai penawaran terbaik. Dengan memilih kanal terpercaya dan memanfaatkan promo secara tepat, belanja online tidak hanya praktis, tetapi juga aman dan menguntungkan.
Jadi, pastikan kamu selalu berbelanja dengan cerdas, Beauties.
(**)
Referensi:
Dikutip dari Beautynesia.id, ”Ini Cara Belanja Online dengan Cerdas, Dapatkan Produk Orisinal dan Banyak Diskon!”, diakses Jumat (16/1/2026).
Tidak ada komentar