x Pulau Seribu Asri

Mencetak Generasi Sehat dan Aktif Bersama IBL dan Blackmores Indonesia

waktu baca 4 menit
Selasa, 16 Des 2025 05:59 67 M Ary K

Viralterkini.id, Jakarta – Berakhirnya agenda Junior Hoopers yang di prakasai oleh Indonesian Basketball League (IBL) dalam program pembinaan usia dini yang bekerja sama dengan Blackmores diselenggarakan di GOR Simprug, Jakarta.

Program Junior Hoopers menjadi langkah strategis IBL untuk memperkuat jalur pembinaan atlet muda. Melalui pelatihan yang terstruktur, menyenangkan, serta didukung oleh edukasi kesehatan dari Blackmores, IBL berupaya menghadirkan program pengembangan menyeluruh yang mencakup aspek teknik, fisik, mental, hingga gaya hidup sehat bagi anak-anak pencinta basket.

Junior Hoppers diikuti oleh peserta dari berbagai kategori usia, yaitu KU-10 Mix, KU-12 Putra, KU-12 Putri, KU-14 Putri, dan KU-15 Putra.

Tumbuh kembang anak dalam usia emas membutuhkan perhatian ekstra orang tua. Termasuk mendukung kegiatan fisik, serta memberikan asupan vitamin terbaik bagi buah hati.

Indonesian Basketball League (IBL) bersama Blackmores Indonesia ingin turut serta dalam perkembangan tersebut, terutama bagi para anak yang menaruh minta besar terhadap basket. IBL x Blackmores Health adn Hoos Clinic hadir sebagai bagian dari perhatian tersebut.

Sebagai liga basket profesional, IBL berharap talenta muda Indonesia terus bertumbuh. Dengan menghadirkan pemain serta pelatih dari Kesatria Bengawan Solo, IBL ingin anak-anak masa depan basket Tanah Air bisa belajar langsung dari yang terbaik.

Total akan ada tujuh kota yang menyelenggarakan IBL X Blackmores Hoops and Clinic yakni Solo, Bali, Jakarta, Medan, Surabaya, Bandung, dan Tengerang. Untuk di Solo, Vintores Silvayne terpilih sebagai peserta terbaik.

Adapun kegiatan IBL X Blackmores Hoops and Clinic mendapat sambutan positif dari satu di antara orang tua peserta yakni Monica. Melihat sang putri, Miriel Victoria Parker, dilatih para pemain profesional, Monica berterima kasih atas diadakannya event ini.

“Karena di event ini, Miriel dilatih dengan benar bagaimana cara passing dribble dari para pemain profesional. Jadi dia juga bisa melihat bagaimana contoh yang baik dan benar untuk olahraga ini,” ujar Monica.

“Harapan saya setelah dari event ini, Miriel jadi lebih bersemangat lagi untuk berlatih basketnya. Kami para orang tua juga mendapat banyak ilmu untuk membantu tumbuh kembang anak,” imbuhnya.

Membantu perkembangan anak Indonesia lewat asupan vitamin yang terbaik juga menjadi misi dari Blackmores Indonesia. Tak hanya itu, Blackmores Indonesia juga ingin para orang tua turut aktif berperan dalam pertumbuhan buah hati mereka.

“Blackmores Koalakids, vitamin untuk anak mendukung kegiatan seperti IBL Blackmores Health And Hoops Clinics ini, agar anak dapat mengembangkan potensinya dalam hal ini di bidang bola basket, dan terus aktif bergerak sehingga pertumbuhan dan perkembangannya optimal,” ujar Head of Marketing Blackmores Indonesia, Diana Riaya.

“Serta tidak lupa, bersama Blackmores Koalakids, kami mengajak orang tua untuk selalu melengkapi kebutuhan vitamin dan mineral harian anak. Blackmores koalakids adalah merek yang sudah terpercaya, aman dikonsumsi anak usia 2-12 th, dan disukai anak-anak. Saat ini, Blackmores Koalakids memiliki 3 varian vitamin anak yaitu, Blackmores Koalakids Multi Chewables, Multivitamin dengan 12 vitamin dan 6 mineral untuk mendukung tumbuh kembang anak. Lalu, ada Blackmores Koalakids Body Shield untuk menjaga kesehatan anak, dengan Vitamin C, D3 dan Zinc serta Vitamin A dan E. Serta, yang baru Launching yaitu, Blackmores Koalakids Study Buddy Advanced, kombinasi Omega 3 dan Kolin serta vitamin dan mineral lain untuk bantu jaga kesehatan dan perkembangan otak anak.”

Kegiatan IBL X Blackmores Hoops and Clinic bukan sekadar memberikan pengalaman seru bagi anak-anak yang mencintai basket, tetapi juga menjadi langkah nyata dalam mencetak generasi sehat, aktif, dan berprestasi. Dengan sinergi antara olahraga, edukasi, dan dukungan nutrisi, IBL bersama Blackmores Indonesia ingin memastikan bahwa setiap anak mendapatkan kesempatan untuk berkembang secara optimal, baik dari sisi fisik maupun mental.

Melalui kolaborasi ini, IBL berharap semakin banyak talenta muda yang berani bermimpi dan berusaha untuk menjadi bintang masa depan basket Indonesia. Dengan dukungan orang tua dan ekosistem yang tepat, masa depan bola basket Tanah Air akan semakin cerah. (ma)

Inilah rincian juaranya, sebagai berikut :

KU-15 Putra :
Juara 1 : Airone
Peringkat 2 : Roar
Peringkat 3 : Victoria

KU-15 Putri :
Juara 1 : Roar
Peringkat 2 : Playfiels
Peringkat 3 : Warrior

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

12 hours ago
13 hours ago
14 hours ago
14 hours ago
15 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!