x Pulau Seribu Asri

Timnas Indonesia Siap Tempur Hadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026

waktu baca 3 menit
Senin, 24 Mar 2025 21:48 246 Agung

Viralterkini.id, Jakarta — Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. Laga ini menjadi penentu nasib skuad Garuda dalam upaya melaju ke babak berikutnya.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, menegaskan bahwa anak asuhnya sudah sangat siap untuk menghadapi laga krusial ini. Seluruh pemain dalam kondisi prima dan optimistis mampu meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke fase selanjutnya.

“Kami mempersiapkan diri dengan sangat baik untuk pertandingan besok. Semua pemain fit dan kami tidak sabar untuk menghadapi pertandingan besar ini,” ujar Kluivert dalam konferensi pers jelang laga, Senin (24/3).

Kluivert juga menyebut mental dan mindset tim berada dalam kondisi terbaik. Ia berharap dukungan penuh dari para suporter bisa menjadi tambahan motivasi bagi para pemain untuk tampil habis-habisan di depan publik sendiri.

Latihan resmi Timnas Indonesia, stadion GBK Senayan Jakarta. Foto : Viralterkini.id/M Ary K

“Kami percaya diri bisa mendapatkan hasil bagus. Mental dan mindset pemain sangat baik. Kami siap untuk laga besar ini,” tegas mantan striker Timnas Belanda tersebut.

Tekad serupa juga diusung oleh gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Pemain muda yang kini memperkuat Oxford United di Inggris itu mengaku sudah melupakan kekalahan telak dari Australia di laga sebelumnya. Saat itu, Indonesia harus menyerah dengan skor 1-5 saat bertandang ke Sydney Football Stadium.

Menurut Marselino, seluruh pemain telah melakukan evaluasi menyeluruh atas kekalahan menyakitkan tersebut. Tim juga telah memperbaiki segala kekurangan agar tidak terulang di laga kontra Bahrain.

“Seperti yang disampaikan Coach Patrick, kami sudah siap 100 persen. Kami sudah evaluasi kekalahan dari Australia dan bertekad untuk bangkit,” kata Marselino.

Marselino menegaskan bahwa ia bersama rekan-rekannya akan tampil maksimal demi meraih tiga poin di kandang sendiri. Kemenangan menjadi harga mati bagi skuad Garuda agar tetap menjaga peluang lolos ke fase selanjutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Kami akan menatap laga melawan Bahrain dengan sangat serius. Kami ingin menunjukkan siapa kami di pertandingan nanti,” tegas Marselino.

Bermain di depan puluhan ribu suporter di SUGBK, Timnas Indonesia diharapkan mampu menunjukkan performa terbaik. Tiga poin menjadi target utama untuk memperbaiki posisi di klasemen Grup C setelah kehilangan poin penuh di laga sebelumnya.

Dukungan penuh dari publik Tanah Air diharapkan mampu mengangkat moral para pemain. Kemenangan atas Bahrain akan menjadi momentum penting bagi Timnas Indonesia untuk kembali ke jalur persaingan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Laga Indonesia kontra Bahrain dijadwalkan berlangsung pukul 20.30 WIB dan diprediksi berlangsung sengit. Bahrain dipastikan juga datang dengan kekuatan penuh demi mengamankan posisi mereka di grup.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLAN

WhatsApp Image 2026-01-11 at 14.22.35

INSTAGRAM

15 hours ago
16 hours ago
17 hours ago
17 hours ago
17 hours ago

TIKTOK

LAINNYA
x Pulau Seribu Asri
error: Content is protected !!